Problem : Untuk melihat apakah ada perbedaan nilai mahasiswa yang rajin kuliah dan yang jarang kuliah, seorang dosen mengambil sampel nilai dari 530 mahasiswa.
Dari 220 mahasiswa yang jarang kuliah, dosen mengambil sampel (ngacak) 5 nilai. Dari 310 mahasiswa yang rajin kuliah, dosen juga mengambil sampel 5 nilai.
Diperolehlah tabel nilai mahasiswa sebagai berikut :
Jarang | Rajin |
41 | 69 |
81 | 56 |
52 | 83 |
69 | 70 |
62 | 92 |
1.Carilah perbedaan rata-rata dua kelompok dari populasi 220 dan 310 dengan cara menghitung perbedaan rata-rata yang diperoleh dari data sampel lalu membuat interval yang kita harapkan perbedaan rata-rata dua populasi ada di dalam interval tersebut. Kemudian kita ingin percaya terhadap perhitungan dari data sampel, sebesar .! Artinya, dalam 100 kali percobaan mengambil sampel, 95 kali perbedaan rata-rata populasinya berada di dalam interval yang kita buat.
2.Apakah interval kepercayaan yang diperoleh dapat menjelaskan perbedaan diantara dua kelompok tersebut?
Jawab
Tujuan soal ini adalah mengetahui perbedaan rata-rata mahasiswa yang rajin dan jarang dengan cara mengambil sampel (hanya) sebanyak 5 nilai dari 220 yang rajin dan 5 nilai dari 310 yang jarang.
Step by step :
1.Hitung perbedaan rata-rata sampel
2.Apakah perbedaan rata-rata sampel merupakan rata-rata populasi? Tentu bukan. Kita mesti menghitung error dari rata-rata sampel bila kita ingin mengklaim rata-rata sampel mendekati rata-rata populasi.
3.Mengkonstruksi interval yang memuat perbedaan rata-rata populasi.
Menghitung perbedaan rata-rata sampel
Rata-rata nilai yang jarang masuk dari data sampel :
Rata-rata nilai yang rajin masuk dari data sampel :
Perbedaan rata-rata :
Menghitung error perbedaan rata-rata sampel, apabila ingin diklaim sebagai perbedaan rata-rata populasi
Note : Error berbanding lurus dengan variasi populasi dan berbanding terbalik dengan jumlah sampel.
Error :
adalah variasi kelompok jarang.
adalah ukuran sampel kelompok jarang.
Mengkonstruksi interval yang memuat perbedaan rata-rata populasi
Asumsi : Perbedaan Rata-rata populasi berada diantara perbedaan rata-rata sampel dikurangi error dan perbedaan rata-rata sampel ditambah error
Karena penulisan interval di atas ribet, maka disepakati cukup menulis :
Jangan lupa masukan faktor seberapa besar kita ingin mempercayai bahwa perbedaan rata-rata populasi berada diantara perbedaan rata-rata sampel !
Jika ukuran sampel lebih dari 30 kita pakai tabel distribusi peluang Z
Jika ukuran sampel lebih dari 30 kita pakai tabel distribusi peluang t
Jawaban soal tanpa memasukan faktor kepercayaan terhadap hasil:
adalah variasi kelompok jarang yang bisa dicari dengan excel dengan formula =var.
Setelah kita peroleh variasinya, maka interval akan menjadi :
Kesimpulan dan Interpretasi :
Perbedaan nilai rata-rata orang yang jarang dengan orang yang rajin adalah berkisar diantara 11.72 dan 14.28
Apakah beda nilai orang yang jarang dan yang rajin?
Ya, beda. Buktinya bahwa perbedaannya sebesar 11.72 sampai 14.28
Bagaimana jika dimasukan faktor kepercayaan terhadap hasil ?
Karena ukuran sampel kurang dari 30, maka kita mesti menggunakan tabel t.
Bahwa untuk mempercayai hasil sebesar 95 % nilai t nya adalah 2.306
Jadi, jika kita memasukan faktor kepercayaan terhadap hasil maka selang interval akan semakin lebar.
Semakin kita ingin mempercayai bahwa parameter yang kita cari berada pada interval yang kita buat berdasarkan data sampel, maka interval akan semakin lebar.
Kesimpulan Jawaban :
Perbedaan nilai rata-rata orang yang jarang dengan orang yang rajin adalah berkisar diantara 10.05 dan 15.95 dengan kepercayaan terhadap hasil sebesar .
Note : Definisi error dari rata-rata adalah standar deviasi dari Variasi (rata-rata), yaitu .
(underrevision)

sumber : allfreedownload
Barangsiapa yang bersusah payah mencari ilmu maka Allah akan memudahkannya menuju ke jalan surga.
Comment ( 1 )
Cara agar saya terus Terima kip